Pengajar King Sejong Institute dari Korean Cultural Center Kazakstan Baimaganbetova Dilbar. (King Sejong Institute Foundation)
Penulis: Lee Da Som
"Saya berpikir bahasa Korea sangat indah sehingga saya ingin menghubungkan masa depan saya dengannya. Meskipun saya harus menempuh perjalanan yang jauh, saya sangat senang karena telah menemukan jurusan yang sesuai dengan kompetensi saya."
Demikian kesan Baimaganbetova Dilbar yang merupakan seorang pengajar di King Sejong Institute dari Korean Cultural Center Kazakstan. Ia terpilih sebagai pengajar terbaik pada Konferensi Pendidik Bahasa Korea Sedunia tahun 2024.
Baimaganbetova menjadi pengajar asing pertama yang menerima penghargaan menteri kebudayaan, olahraga, dan pariwisata pada Konferensi Pendidik Bahasa Korea Sedunia Tahun 2024.
Konferensi tersebut digelar oleh Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata dan King Sejong Institute Foundation selama empat hari dari tanggal 6 Agustus 2024 di Hotel Shilla, Seoul.
Baimaganbetova menjelaskan bahwa ia menempuh perjalanan yang jauh untuk menjadi pengajar bahasa Korea di King Sejong Institute. Ia masuk ke Departemen Studi Oriental di L.N. Gumilyov Eurasian National University, Kazakstan dan mengambil jurusan Studi Korea.
Teman-teman di sekitarnya mengatakan bahwa mempelajari bahasa negara yang secara geografis berdekatan dengan Kazakstan akan lebih membantu untuk mendapat pekerjaan di masa depan. Namun, mereka tidak bisa menghentikan gairahnya terhadap bahasa Korea.
Korea.net mewawancarai Baimaganbetova pada tanggal 9 September 2024 untuk mendengar perjalanannya dari seorang siswa di King Sejong Institute hingga seorang pengajar terbaik.
Pengajar King Sejong Institute dari Korean Cultural Center Kazakstan Baimaganbetova Dilbar terlihat sedang mengajar bahasa Korea kepada para siswa pada tanggal 10 September 2024 di King Sejong Institute, Kazakstan. (King Sejong Institute dari Korean Cultural Center Kazakstan)
- Anda menjadi pengajar asing pertama yang menjadi pengajar terbaik di King Sejong Institute. Bagaimana perasaan Anda?
Merupakan suatu kehormatan untuk menerima penghargaan menteri kebudayaan, olahraga, dan pariwisata Korea. Saya tidak pernah membayangkan bahwa metode pengajaran saya akan diterima dengan baik. Terima kasih banyak.
- Mengapa Anda mengambil jurusan Studi Korea?
Awalnya saya masuk Departemen Studi Oriental dan mengambil jurusan Studi Tiongkok. Pada suatu hari saya mengikuti seorang teman yang belajar bahasa Korea secara gratis di King Sejong Institute di Kazakstan dan mendaftar karena tertarik ingin tahu. Saya terpesona dengan keindahan linguistik bahasa Korea dan jatuh cinta dengannya sejak kelas pertama. Saya pindah jurusan karena saya ingin menghubungkan masa depan saya dengan bahasa Korea.
- Kesulitan apa yang Anda temui saat belajar bahasa Korea?
Saat saya pindah ke jurusan Studi Korea, semua mahasiswa sudah lancar berbahasa Korea, sedangkan saya mulai dengan mempelajari huruf konsonan dan vokal. Di luar kelas utama, saya mencurahkan hampir seluruh waktu saya untuk belajar bahasa Korea. Saya juga tidak malas mempelajari budaya Korea dan masyarakat Korea. Berkat ini, saya dapat meningkatkan kemampuan bahasa Korea saya dengan cepat.
- Anda memilih metode pengajaran permainan sebagai metode pengajaran. Hal tersebut membuat Anda mendapat kehormatan memenangkan penghargaan. Mengapa Anda menggunakan metode pengajaran tersebut?
Permainan menurunkan hambatan kelas. Selain itu, sifat permainan memungkinkan siswa untuk berkompetisi secara alami sehingga mendorong partisipasi aktif.
- Apa yang Anda peroleh saat mengajar bahasa Korea untuk penutur asing?
Meskipun saya puas dan gembira dengan mengajar bahasa Korea, saya juga menyadari bahwa pandai berbicara bahasa Korea tidak berarti mengajar dengan baik. Hanya ketika pengajar memiliki pemahaman yang mendalam tentang budaya Korea, ia dapat mengajarkannya dengan baik. Saya belajar banyak melalui presentasi pengajar lain di Konferensi Pendidik Bahasa Korea Sedunia tersebut. Di masa depan, saya ingin mengajarkan budaya dan bahasa Korea dengan menggunakan konten berbentuk
short form.
- Bagaimana popularitas bahasa Korea di Kazakstan berubah dibandingkan masa lalu?
Ketika saya masuk jurusan Studi Korea di Departemen Studi Oriental, L.N. Gumilyov Eurasian National University sekitar sepuluh tahun yang lalu, jumlah mahasiswa baru yang terdaftar dalam jurusan Studi Korea hanya empat orang termasuk saya. Saat ini, jumlah mahasiswa baru yang masuk setiap tahunnya rata-rata 15 orang. Bukan itu saja, jumlah akademi swasta dan les privat yang mengajarkan bahasa Korea di Kazakstan juga meningkat secara signifikan.
- Apa bidang Korea yang sangat diminati oleh siswa King Sejong Institute?
Tentu saja
K-pop dan
K-drama. Setiap kali saya memulai kelas pertama saya, saya bertanya kepada siswa apa yang mendorong mereka untuk belajar bahasa Korea. Mayoritas mereka memberikan jawaban serupa. Oleh karena itu, saya menyiapkan konten Korea yang sesuai dengan selera siswa sebagai materi kelas.
- Apakah Anda punya saran untuk pembaca Korea.net yang ingin belajar bahasa Korea?
Cara paling efektif untuk belajar bahasa asing adalah membenamkan diri dalam masyarakat yang menggunakan bahasa tersebut. Kalau Anda tidak bisa melakukan itu, Anda bisa menciptakan lingkungan di mana Anda bisa menggunakan bahasa Korea. Saya merekomendasikan Anda pergi ke tempat yang sering dikunjungi orang Korea atau bekerja di tempat dengan karyawan orang Korea. Semua hal yang berhubungan dengan kehidupan sehari-hari harus ada bahasa Korea. Ada baiknya juga Anda mengubah bahasa yang Anda gunakan di ponsel atau laptop Anda ke bahasa Korea.
dlektha0319@korea.kr