Olahraga

2023.01.17

Pada tanggal 15 Januari (waktu setempat), IFFHS mengumumkan 11 pemain dalam daftar 2022 AFC Team of the Year dengan memilih pemain yang tampil terbaik tahun lalu berdasarkan benua. Foto dari kiri ke kanan adalah Kim Minjae (Napoli), Son Heung-min (Tottenham), dan Hwang Hee-chan (Wolverhampton). (Yonhap News)

Pada tanggal 15 Januari (waktu setempat), IFFHS mengumumkan 11 pemain dalam daftar 2022 AFC Team of the Year dengan memilih pemain yang tampil terbaik tahun lalu berdasarkan benua. Foto dari kiri ke kanan adalah Kim Minjae (Napoli), Son Heung-min (Tottenham), dan Hwang Hee-chan (Wolverhampton). (Yonhap News)


Oleh Yoo Yeon Gyeong

Son Heung-min (Tottenham Hotspur), Hwang Hee-chan (Wolverhampton Wanderers) dan Kim Minjae (Napoli) terpilih sebagai tim tahun ini di benua Asia (AFC 2022) yang dipilih oleh IFFHS (International Federation of Football History & Statistics).

Pada tanggal 15 Januari (waktu setempat), IFFHS mengumumkan sebelas pemain dalam daftar 2022 AFC Team of the Year dengan memilih pemain yang tampil terbaik tahun lalu berdasarkan benua.

Son Heung-min dan Hwang Hee-chan masing-masing terpilih sebagai penyerang kiri dan gelandang kiri dalam Tim AFC Tahun Ini yang terdiri dari formasi 3-4-3. Kim Minjae terpilih sebagai bek kanan dari tiga bek yang terpilih.

Son Heung-min menjadi pemain Asia pertama yang mencetak 23 gol di Liga Premier Inggris (EPL) pada musim 2021-2022 dan menorehkan sejarah baru di dunia sepak bola dunia. Pada Piala Dunia Qatar 2022, ia memimpin untuk melaju ke babak 16 besar sebagai kapten timnas Korea.

Hwang Hee-chan mencetak gol kemenangan untuk membuat kemenangan 2-1 melawan Portugal di babak ketiga penyisihan grup Piala Dunia Qatar.

Setelah bergabung dengan Napoli di Italia tahun lalu, Kim Minjae membuktikan dirinya sebagai bek terbaik di liga. Dia terpilih sebagai Most Valuable Player (MVP) oleh Sekretariat Serie A Italia pada September tahun lalu dan Pemain Terbaik oleh Asosiasi Pemain Sepak Bola Italia (AIC) pada Oktober.


2022 AFC Team of the Year oleh terpilih oleh IFFHS. (IFFHS)

2022 AFC Team of the Year oleh terpilih oleh IFFHS. (IFFHS)


Berdasarkan kewarganegaraan, Korea memiliki jumlah pemenang terbanyak kedua dengan tiga orang setelah Jepang yang masuk dalam daftar dengan empat orang. Daichi Kamada Jepang (Frankfurt) dan Takumi Minamino (Monako) masing-masing memenangkan penghargaan sebagai gelandang tengah dan gelandang kanan. Maya Yoshida (Sampdoria) terpilih sebagai bek tengah dan Shuichi Gonda (Shimizu) terpilih sebagai kiper gol terbaik.

Penyerang Iran Mehdi Taremi (FC Porto), penyerang Arab Saudi Salem Al-Dawsari, gelandang Salman Al-Faraj (Al-Hilal), dan bek Australia Aziz Behich (Dundee United) juga masuk dalam daftar IFFHS.

dusrud21@korea.kr

konten yang terkait