Wartawan Kehormatan

2023.12.14

Membaca artikel ini dalam bahasa yang lain
  • 한국어
  • English
  • 日本語
  • 中文
  • العربية
  • Español
  • Français
  • Deutsch
  • Pусский
  • Tiếng Việt
  • Indonesian

Penulis: Wartawan Kehormatan Diana Silaswara dari Indonesia



Korea dan Indonesia dikenal memiliki hubungan bilateral yang baik sejak hubungan diplomatik pertama mereka yang dimulai pada tahun 1973. Tahun ini menandai 50 tahun hubungan diplomatik kedua negara. Berikut ini adalah beberapa upaya dan pencapaian yang telah diraih di berbagai bidang mulai dari berbagai kegiatan dan kunjungan kenegaraan Presiden Yoon Suk Yeol dan Ibu Negara Kim Keon Hee ke Indonesia pada tahun 2023 ini.

Foto pertemuan Presiden Yoon Suk Yeol dan Presiden Joko Widodo di Istana Negara Indonesia. (Korea.net DB)

Foto pertemuan Presiden Yoon Suk Yeol dan Presiden Joko Widodo di Istana Negara Indonesia. (Korea.net DB)


Politik

Tahun ini genap 50 tahun usia hubungan bilateral Korea dan Indonesia. Korea dan Indonesia memiliki hubungan yang baik dan istimewa. Dalam pertemuan Presiden Yoon Suk Yeol dengan Presiden Joko Widodo di Istana Negara pada tanggal 8 September 2023 silam, kedua kepala negara sepakat untuk meningkatkan hubungan bilateral menjadi kemitraan strategis khusus melalui "Pernyataan Visi Bersama Korea-Indonesia untuk Kesejahteraan Bersama dan Perdamaian." Dikutip dari laman pemerintah Korea.net, Presiden Yoon dan Presiden Jokowi bertemu di Istana Negara untuk melakukan KTT Korea-Indonesia serta menandatangani dokumen kerja sama bilateral utama.

Ibu Negara Kim Keon Hee bersama para pendukung perkembangan budaya dan pariwisata Korea. (Kantor Kepresidenan Republik Korea)

Ibu Negara Kim Keon Hee bersama para pendukung perkembangan budaya dan pariwisata Korea. (Kantor Kepresidenan Republik Korea)


Kebudayaan & Pariwisata


Korea dan Indonesia telah menjalin kerja sama di bidang kebudayaan dan pariwisata yang meliputi kunjungan studi banding, pertukaran informasi, program sister city, dan program pendidikan. Salah satu yang kini banyak instansi Korea lakukan adalah meningkatkan promosi di sektor budaya dan pariwisata dengan menggaet para pembuat konten yang mendukung perkembangan pariwisata Korea melalui konten yang mereka buat.

Pemerintah Korea terlihat mendukung para pembuat konten melalui pertemuan Ibu Negara Kim Keon Hee dengan para pembuat konten pada tanggal 7 September 2023 silam. Mereka berasal dari beberapa program, seperti K-supporter dari KCCI, Wartawan Kehormatan dari Korea.net, maupun K-content supporter dari KOCCA.

Presiden Yoon Suk Yeol ketika menjadi tamu istimewa di acara AI Youth Festa 2023 di Indonesia. (Korea.net DB)

Presiden Yoon Suk Yeol ketika menjadi tamu istimewa di acara AI Youth Festa 2023 di Indonesia. (Korea.net DB)


Ekonomi

Korea selama ini menjadi salah satu negara investor paling strategis bagi Indonesia. Hal ini tentunya akan memberi harapan yang baik khususnya bagi para generasi muda yang dapat menghadirkan ide-ide inovasi bisnis yang cemerlang untuk perusahaan rintisan. Salah satu bentuk dukungan Presiden Yoon adalah menghadiri KOREA-ASEAN AI Youth Festa 2023 yang diadakan di Auditorium Telkom pada tanggal 6 September 2023 silam. Saat itu para generasi muda mempresentasikan ide-ide inovatif mereka dengan harapan ide-ide ini dapat dikenal di seluruh dunia dan menarik minat para investor, termasuk investor Korea.

Ibu Negara Kim Keon Hee ketika berkunjung k Biofarma Indonesia. (Korea.net DB)

Ibu Negara Kim Keon Hee ketika berkunjung ke Biofarma Indonesia. (Korea.net DB)


Kesehatan & Sosial


Sama seperti di tahun-tahun sebelumnya, pemerintah Korea selalu menunjukan kepeduliannya terhadap sektor kesehatan Indonesia. Salah satu contohnya adalah kiriman sumbangan pasokan medis dari Pemerintah Korea ketika Pandemi Covid-19 melanda Indonesia. Di tahun ini, Ibu Negara Kim Keon Hee menunjukkan kepeduliannya terhadap sektor kesehatan dengan mengunjungi Biofarma Indonesia. Korea dan Indonesia sepakat mengambil langkah maju dalam berkontribusi terhadap kesehatan global. Dalam hal ini, pemerintah Korea bekerja sama dalam bidang penelitian vaksin bersama Biofarma Indonesia.


sofiakim218@korea.kr


*Artikel ini ditulis oleh Wartawan Kehormatan Korea.net. Wartawan Kehormatan merupakan komunitas masyarakat dunia yang menyukai Korea dan membagikan minat mereka terhadap Korea dalam bentuk tulisan.

konten yang terkait