Wartawan Kehormatan

2022.12.14

Membaca artikel ini dalam bahasa yang lain
  • 한국어
  • English
  • 日本語
  • 中文
  • العربية
  • Español
  • Français
  • Deutsch
  • Pусский
  • Tiếng Việt
  • Indonesian

Penulis: Wartawan Kehormatan Maulia Resta Mardaningtias dari Indonesia


Sabtu, 10 Desember 2022, Dinas Kebudayaan dan Informasi Korea (KOCIS) sukses melaksanakan Pesta Kebudayaan Korea, yakni 2022 K-Wave Festival yang bertajuk Gateway to Korea di KINTEX Hall 8B, Ilsan, Kota Goyang, Provinsi Gyeonggi.

Foto layar panggung yang menampakkan kedua pembawa acara dan peserta webinar termasuk saya. (Korea.net)

Foto layar panggung yang menampakkan kedua pembawa acara dan peserta webinar termasuk saya. (Korea.net)


Acara ini adalah acara penghargaan akhir tahun yang dihadiri oleh berbagai tamu undangan. Di antaranya ada sepuluh orang wartawan kehormatan (HR) dan delapan tim K-Influencer terbaik tahun 2022 yang datang untuk menerima penghargaan. Dalam pesta ini juga diumumkan seluruh pemenang kontes Talk Talk Korea 2022.

Acara penghargaan ini dimulai jam sebelas waktu Korea dan dibagi menjadi tiga sesi. Sesi pertama adalah acara penghargaan untuk HR yang dimulai pada jam sebelas, kemudian dilanjutkan dengan penghargaan untuk para K-Influencer yang dimulai pada jam dua, lalu sesi terakhir adalah acara penghargaan dan pengumuman untuk para pemenang kontes TTK 2022 dilaksanakan pada jam empat.

Penulis sebagai salah seorang HR dari Indonesia berkesempatan untuk hadir dalam acara Pesta Kebudayaan korea tersebut secara webinar melalui Zoom.



ACARA PENGHARGAAN WARTAWAN KEHORMATAN


Tangkapan layar siaran langsung Pesta Kebudayaan Korea yang menunjukkan kedua pembaca acara dan penampilan Nancy Lorena dan Laure Maro.

Tangkapan layar siaran langsung Pesta Kebudayaan Korea yang menunjukkan kedua pembaca acara dan penampilan Nancy Lorena dan Laure Maro.


Acara ini dibawakan oleh dua pembawa acara, yakni Khilda V. Herlambang dari Indonesia dan Markus Florian Krapf dari Jerman. Sebelum serah terima penghargaan dimulai, acara ini dibuka dengan penampilan memukau dari Nancy Lorena dari Meksiko dan Laure Maro dari Prancis yang menyanyikan lalu tradisional Korea, "Arirang."


Tangkapan layar tiga wartawan kehormatan perwakilan negara Tiongkok, Mesir, dan Jerman ketika mengadakan tur singkat di lokasi acara. Foto ini diedit oleh Maulia Resta.

Tangkapan layar tiga wartawan kehormatan perwakilan negara Tiongkok, Mesir, dan Jerman ketika mengadakan tur singkat di lokasi acara.


Kemudian acara dilanjutkan dengan tur singkat dalam venue acara yang memberikan liputan langsung mengenai apa saja yang dapat ditemukan oleh pengunjung di venue acara.

Perwakilan wartawan kehormatan dari Tiongkok, Ruojing Bai, menunjukkan 5 stan milik Kedutaan Besar Dominika, Kuwait, Kolombia, Pakistan, dan Mesir yang masing-masing didirikan untuk mengenalkan kebudayaan dari negaranya sebagai bentuk kerja sama pertukaran budaya dengan Korea. Selain itu, ada pula stan yang mengenalkan Korea, seperti warisan budaya Korea, Korean Grand Sale, dan ODI, sebuah aplikasi yang menyediakan informasi pariwisata Korea dalam 4 bahasa, yakni dalam bahasa Inggris, Mandarin, Korea, dan Jepang.

Selanjutnya, perwakilan wartawan kehormatan dari Mesir, yakni Ghada Mohamed, menunjukkan Wall of Fame kepada para penonton, di mana para pengunjung bisa melihat nama-nama HR dan K-Influencer terbaik tahun 2022, dan juga karya para pemenang kontes Talk Talk Korea 2022. Ghada juga menunjukkan adanya photobooth di mana para pengunjung bisa mengabadikan kehadirannya dalam acara dengan latar bertema K-Wave Festival.

Lalu, Jasmin Mikolay, sebagai perwakilan HR dari Jerman, berkeliling di dalam venue acara untuk menunjukkan zona bermain di mana para pengunjung dapat menikmati dan mencoba secara langsung permainan tradisional Korea seperti sabang chigi, yutnori, tuho, dan jegi chagi. Jasmin juga menunjukkan stan KOCIS yang bisa menjadi sumber informasi tentang Korea untuk para pengunjung. Selain itu, ada juga permainan capit berisi boneka Kocnuni, maskot KOCIS.

Setelah tur singkat dari para perwakilan wartawan kehormatan, acara serah terima penghargaan untuk 10 orang HR terpilih pun dimulai. Direktur KOCIS, Kim Geun-Ho, menyerahkan penghargaan secara langsung untuk para HR tepilih.

Tangkapan layar siaran langsung K-Wave Festival ketika para Wartawan Kehormatan terbaik di tahun 2022 menerima penghargaan.

Tangkapan layar siaran langsung K-Wave Festival ketika para Wartawan Kehormatan terbaik di tahun 2022 menerima penghargaan.


Minnath Azeez dari Sri Lanka, menerima penghargaan sebagai wartawan terbaik dari divisi bahasa Inggris dengan artikel-artikel interviewnya yang menunjukkan ketertarikannya dengan artis-artis yang terkait dengan K-Culture dan K-Beauty.

Ivana Alzaga dari Mexico, terpilih sebagai wartawan terbaik dari divisi Bahasa Spanyol dengan artikel-artikelnya yang fokus mengenalkan sejarah dan budaya Korea dengan penyampaian yang mudah dimengerti.

Lalu, ada Vu Do Hai Ha dari Vietnam, berhasil menjadi wartawan terbaik dari divisi bahasa Vietnam dengan artikel-artikelnya yang membahas gaya hidup dan tren terkini di Korea. Dari divisi bahasa Perancis, ada Danielle Tartaruga yang menjadi wartawan terbaik dengan ketertarikannya dalam membahas sistem pendidikan dan sosio-ekonomi di Korea dalam artikel-artikelnya.

Kemudian, Binar Candra menaiki panggung sebagai wartawan terbaik dari divisi Indonesia dengan keaktifannya dalam menulis artikel sejak dibukanya divisi Bahasa Indonesia tahun 2022. Sebagai perwakilan dari Indonesia, dalam pidato singkatnya, Binar Candra berterima kasih kepada kepada Korea.net dan tim staff Honorary Reporter yang sudah memberikan banyak dukungan selama dirinya menulis artikel yang informatif, dan juga KCCI, KOCCA, serta KTO Indonesia yang sudah menyelenggarakan beragam acara yang menarik untuk diliput. Ia juga mengharapkan akan ada lebih banyak acara yang lebih menarik pada tahun depan sebagai bentuk persahabatan Indonesia dan Korea.

Wartawan terbaik dari divisi bahasa Mandarin adalah Ruojing Bai, yang melalui artikel-artikelnya menjembatani hubungan antara Korea dan Tiongkok melalui kesamaan budaya kedua negara. Sedangkan wartawan terbaik dari divisi bahasa Jepang adalah Kurihara Miho yang sering berbagi mengenai makanan Korea, ia kerap membagikan resepnya untuk memasak K-Food.

Lalu, dari divisi bahasa Jerman, ada Jasmin Mikolay yang menyandang gelar sebagai wartawan terbaik di tahun 2022 dengan artikel-artikelnya yang meliput acara-acara Korea di Jerman dan pengaruh budaya Korea terhadap negaranya.

Selain wartawan terbaik, ada pula dua HR spesial dari divisi bahasa Rusia, yakni Alena Konovalova dengan artikel-artikelnya yang membahas ketertarikannya dengan budaya Korea ketika ia tinggal di Korea, dan HR spesial dari divisi bahasa Arab, yakni Ghada Mohamed Ali Elsayed yang berasal dari Mesir. Ghada menulis artikel tentang acara penting terkait Korea dan artikel interview bersama illusionist Lee Eun Gyeol, direktor teknik sulap untuk drama Sound of Magic.

Tangkapan layar penampilan Kyung Chul Choi dari K-Culture Caravan saat siaran langsung Pesta Kebudayaan Korea.

Tangkapan layar penampilan Kyung Chul Choi dari K-Culture Caravan saat siaran langsung Pesta Kebudayaan Korea.


Setelah pemberian penghargaan selesai, Kyung Chul Choi, sebagai perwakilan K-Culture Caravan memberikan penampilan tarian berlatar musik Korea yang indah dan menghipnotis. Selain itu, sebagai penutup acara, ada juga pengundian berhadiah cendera mata untuk 15 orang penonton luring dan juga untuk lima orang penonton daring. Walaupun saya tidak cukup beruntung untuk mendapatkan undian tersebut, tetapi saya sangat menikmati acara penghargaan K-Wave Festival: Gateway to Korea, terlebih dengan adanya Binar Candra, HR yang mewakili Indonesia di sana.



sofiakim218@korea.kr


*Artikel ini ditulis oleh Wartawan Kehormatan Korea.net yang berasal dari seluruh dunia serta membagikan cinta dan semangat mereka untuk semua hal yang berhubungan dengan Korea Selatan.

konten yang terkait