Penulis: Wartawan Kehormatan Denissa Dewi Chandra dari Indonesia
Foto: Denissa Dewi Chandra
Di Korea, bulan Mei juga sering disebut sebagai bulan keluarga. Hal ini karena pada bulan tersebut terdapat perayaan Hari Anak pada 5 Mei, Hari Orang Tua pada 8 Mei, Hari Guru pada 15 Mei, Hari Hari Suami Istri pada 21 Mei, dan Hari Menjadi Dewasa yang jatuh pada Senin ketiga di bulan Mei.
Dalam memperingati hari yang penuh dengan rasa kasih sayang ini, penulis memutuskan mengajak adik penulis untuk menikmati budaya Korea di Korea 360, Jakarta. Berikut ini adalah hal-hal yang penulis dan adik penulis lakukan bersama dalam memperingati Hari Anak.
Belajar Membuat Bojagi
Mempraktekan seni membungkus bojagi.
Bojagi adalah salah satu kerajinan tradisional Korea yang popular. Kerajinan ini adalah kerajinan dalam membungkus benda-benda. Dahulu
bojagi biasanya digunakan untuk membungkus benda untuk upacara perkawinan dan keagamaan, tetapi sekarang banyak berkembang dan digunakan juga untuk membungkus hadiah. Adik penulis sangat senang karena dapat mempraktekkan langsung cara membuat
bojagi lewat video yang tersedia dan juga terdapat perlengkapan belajar seperti kain persegi dan bermacam-macam pilihan benda berbagai bentuk.
Bermain dan Mengenal karakter animasi Korea
Bermain gim animasi Korea dan melihat jenis karakter animasi Korea.
Di Korea 360 terdapat area yang memajang bermacam-macam karakter animasi Korea, seperti Pinkfong, Pororo, dan Tayo. Pada area ini adik penulis memperhatikan setiap karakter lucu yang dipajang. Di sini penulis dan adik penulis belajar bahwa Korea telah banyak sekali melahirkan karya animasi yang saat ini sukses dan mendapat perhatian dunia. Di tempat ini adik penulis juga dapat bermain gim animasi Korea dari tablet yang disediakan.
Mengenal Macam-macam Topeng Korea
Mengenal jenis makanan Korea dan belajar tentang topeng Korea.
Di tempat ini tersedia bermacam pilihan buku tentang budaya Korea, tetapi adik penulis memilih untuk membaca buku tentang topeng Korea. Ia tertarik dengan sampul buku yang memperlihatkan gambar topeng-topeng Korea yang unik. Adik penulis terlihat senang ketika membaca buku tersebut. Ia sekarang mengenal beberapa jenis topeng Korea dari buku yang ia baca.
Belajar tentang berbagai jenis makanan khas Korea
Menurut penulis, Korea memiliki makanan khas yang memenuhi 4 sehat 5 sempurna. Makanan Korea sangat seimbang secara gizi. Di tempat ini adik penulis belajar mengenal berbagai jenis makanan Korea dengan cara memindahkan mainan magnet berbentuk makanan-makanan Korea yang dipindahkan ke dalam piring saji. Di antara makanan yang ada adalah kimci dan jabchae. Di sini adik penulis dapat dengan mudah belajar dengan cara yang menyenangkan sehingga ia lebih mengenal tentang jenis makanan sehat Korea.
Itulah kegiatan yang penulis lakukan dengan adik kecil penulis dalam rangka memperingati hari keluarga. Penulis senang mengetahui bahwa di Korea perayaan ini ada di setiap tahunnya dan ini adalah kesempatan penulis untuk menjadi lebih banyak mengasihi dan mencintai keluarga penulis.
margareth@korea.kr
*Artikel ini ditulis oleh Wartawan Kehormatan Korea.net. Wartawan Kehormatan merupakan komunitas masyarakat dunia yang menyukai Korea dan membagikan minat mereka terhadap Korea dalam bentuk tulisan.