Wartawan Kehormatan

2023.06.23

Membaca artikel ini dalam bahasa yang lain
  • 한국어
  • English
  • 日本語
  • 中文
  • العربية
  • Español
  • Français
  • Deutsch
  • Pусский
  • Tiếng Việt
  • Indonesian

Penulis: Wartawan Kehormatan Annisa Pratamasari dari Indonesia
Foto: Annisa Pratamasari


Webtun adalah komik digital yang dipublikasikan secara daring dan telah menjadi fenomena global. Webtun tidak hanya populer di kalangan muda di Korea, tetapi juga diekspor ke berbagai negara di dunia. Popularitas webtun Korea semakin melonjak seiring dengan kemajuan teknologi dan aksesibilitas yang semakin mudah. Melalui platform-platform digital, webtun dapat dinikmati oleh siapa saja, kapan saja, dan di mana saja. Ketika penulis naik bus atau metro di Korea, penulis sering mendapati anak-anak muda di Korea membaca webtun atau webnovel dalam perjalanan mereka.

Berdasarkan data dari KOCCA, konten budaya Korea yang memiliki nilai ekspor paling tinggi bukanlah K-pop, melainkan publikasi dan komik, termasuk webtun. Pasar webtun tumbuh dari 1,538 triliun won pada tahun 2020 ke 1,566 triliun won pada tahun 2022. Bahkan banyak kisah dari webtun dan webnovel yang telah diangkat menjadi drama, seperti Reborn Rich dan Business Proposal.

230623_Manhwa_2

Kafe manhwa menjadi tempat untuk membaca komik dengan nyaman. Selain itu, kafe manhwa biasanya juga memiliki koleksi webtun yang cukup lengkap.


Dengan semakin besarnya popularitas webtun Korea, penggemar manhwa (komik khas Korea) dan webtun perlu mengetahui salah satu tempat favorit untuk bersantai sambil membaca komik, yaitu kafe manhwa. Kafe ini bukanlah sekedar kafe yang menjual makanan dan minuman, tetapi juga merupakan surga bagi para pecinta webtun dan manhwa untuk melewatkan waktu beberapa jam membaca komik favorit sembari menikmati kopi dan camilan.


Kafe manhwa bisa ditemukan di seluruh penjuru Korea dan biasanya banyak berada di daerah universitas atau pusat keramaian. Kelebihan kafe ini adalah tarif murah yang dikenakan untuk membaca komik dengan bebas di kafe. Di Indonesia kita mengenal rental komik di mana kita dapat meminjam komik, tetapi di kafe manhwa pengunjung dapat membaca komik apapun dengan bebas dan hanya membayar tarif per jam. Bahkan di beberapa kafe tarif ini sudah termasuk minuman.

230623_Manhwa_1

Biaya masuk dan daftar menu yang tersedia.


Selain itu, kafe manhwa juga didesain seperti perpustakaan dengan bilik-bilik semi tertutup di mana pengunjung bisa membaca komik dengan santai seolah berada di rumah sendiri. Di bilik-bilik tersebut sudah tersedia beberapa bantal, stop kontak, dan bahkan selimut. Ada beberapa kafe yang menyediakan meja lipat untuk laptop juga sehingga banyak pemuda Korea yang datang ke kafe untuk membaca komik dan mengerjakan tugas sekaligus.

Komik yang tersedia sangat beragam, mulai dari manga (komik khas Jepang) yang telah diterjemahkan ke dalam bahasa Korea hingga webtun yang telah naik cetak dalam bentuk manhwa. Bagi penulis yang suka membaca webtun, tempat ini merupakan surga karena penulis bisa membaca webtun favorit tanpa harus membelinya. Satu webtun yang dijadikan manhwa ini dibanderol sekitar KRW 14.000 (sekitar IDR 150.000) di toko buku sehingga terasa cukup mahal. Selain itu, untuk versi daring biasanya platform webtun akan menarik tarif per bab untuk membaca webtun yang telah selesai diproduksi. Banyak webtun yang memiliki banyak musim sehingga kafe manhwa menjadi solusi untuk membaca webtun dengan harga murah.

230623_Manhwa_3

Kursi dan bilik membaca yang sudah dilengkapi fasilitas bantal dan tempat meletakkan kaki.


Kafe manhwa juga menyediakan makanan dan minuman yang bisa di beli sebagai teman membaca. Makanan seperti tteokboki atau takoyaki hanya dihargai sekitar KRW 5.000-6.000, sangat terjangkau oleh mahasiswa. Selain itu, kafe mahwa juga menyediakan mi instan atau kue sebagai opsi camilan.

Kafe manhwa merupakan tempat yang harus dikunjungi oleh penyuka komik dan webtun jika berkunjung atau tinggal di Korea dan bisa menjadi alternatif tempat wisata di saat cuaca buruk. Sayangnya, kafe manhwa biasanya tidak menyediakan webtun berbahasa Inggris, jadi bagi yang tidak menguasai bahasa Korea akan cukup kesulitan dalam membaca berbagai bacaan yang tersedia.


margareth@korea.kr

*Artikel ini ditulis oleh Wartawan Kehormatan Korea.net. Wartawan Kehormatan merupakan komunitas masyarakat dunia yang menyukai Korea dan membagikan minat mereka terhadap Korea dalam bentuk tulisan.

konten yang terkait