Kebudayaan

2024.03.04

I Do Not Bid Farewell karya Han Kang meraih Penghargaan Emile Guimet untuk Sastra Asia pada tanggal 29 Februari (waktu setempat). Foto di atas menunjukkan upacara penghargaan yang diselenggarakan saat itu. (Yonhap News)

I Do Not Bid Farewell karya Han Kang meraih Penghargaan Emile Guimet untuk Sastra Asia pada tanggal 29 Februari (waktu setempat). Foto di atas menunjukkan upacara penghargaan yang diselenggarakan saat itu. (Yonhap News)



Penulis: Lee Hyemin

I Do Not Bid Farewell karya Han Kang meraih Penghargaan Emile Guimet untuk Sastra Asia.

Institut Penerjemahan Sastra Korea mengungkapkan pada tanggal 4 Maret bahwa penghargaan tersebut diterima pada tanggal 29 Februari (waktu setempat).

Karya sastra Korea yang terakhir menerima penghargaan ini adalah At Dusk karya Hwang Sok-yong yang diterima pada tahun 2018.

Dewan juri menilai, "Karya ini bagaikan sebuah syair mengenai kasih sayang dan imajinasi, bahkan ini seperti tuntutan untuk pengabaian."

"Halaman-halaman yang indah bernilai dari lebih sekadar novel. Karya ini menggambarkan kenangan mengejutkan yang terpendam selama puluhan tahun," tambah dewan juri tersebut.

I Do Not Bid Farewell merupakan sebuah karya yang menggambarkan Tragedi Jeju tanggal 3 April 1948 dari sudut pandang tiga wanita.

Karya ini diterjemahkan dengan judul Impossibles adieux oleh Kyungran Choi dan Pierre Bisiou.

I Do Not Bid Farewell juga telah meraih penghargaan Prix Medicis untuk kategori sastra asing pada bulan November 2023. Penghargaan tersebut merupakan salah satu penghargaan sastra terbesar di Prancis.

Penghargaan Emile Guimet untuk Sastra Asia adalah penghargaan yang diberikan oleh Museum Guimet untuk karya sastra Asia modern yang diterjemahkan dan diterbitkan ke dalam bahasa Prancis selama satu tahun terakhir.


Foto di atas menunjukkan sampul novel Impossibles adieux dalam bahasa Prancis. (Facebook resmi penerbit Grasset)

Foto di atas menunjukkan sampul novel Impossibles adieux dalam bahasa Prancis. (Facebook resmi penerbit Grasset)


hyemin0614@korea.kr

konten yang terkait