Kebijakan

2025.12.29

Presiden Lee Jae Myung mulai berkantor di Cheong Wa Dae pada tanggal 29 Desember 2025, sekitar tujuh bulan setelah pelantikannya. Foto di atas menunjukkan Presiden Lee menyampaikan sambutan dalam jamuan makan siang yang digelar di Kantor Kepresidenan Yongsan pada tanggal 26 Desember 2025, dengan mengundang keluarga korban yang gugur dalam tugas berisiko. (Cheong Wa Dae)

Presiden Lee Jae Myung mulai berkantor di Cheong Wa Dae pada tanggal 29 Desember 2025, sekitar tujuh bulan setelah pelantikannya. Foto di atas menunjukkan Presiden Lee menyampaikan sambutan dalam jamuan makan siang yang digelar di Kantor Kepresidenan Yongsan pada tanggal 26 Desember 2025, dengan mengundang keluarga korban yang gugur dalam tugas berisiko. (Cheong Wa Dae)



Penulis: Kim Seon Ah

Presiden Lee Jae Myung mulai berkantor di Cheong Wa Dae pada tanggal 29 Desember 2025, sekitar tujuh bulan setelah pelantikannya.

Kembalinya presiden ke Cheong Wa Dae ini terjadi 1.330 hari setelah mantan Presiden Moon Jae-in terakhir kali masuk kantor di Cheong Wa Dae pada hari terakhir masa jabatannya, tanggal 9 Mei 2022. Sementara itu, mantan Presiden Yoon Suk Yeol langsung berkantor di Kantor Kepresidenan Yongsan sejak hari pertama pelantikannya pada tanggal 10 Mei 2022.

Pada pukul 00.00 dini hari tanggal tersebut, bendera Bonghwanggi—simbol kepala negara Korea—dikibarkan di Cheong Wa Dae. Nama resmi Kantor Kepresidenan juga dikembalikan menjadi “Cheong Wa Dae”, bersamaan dengan perubahan lambang resmi (logo).

Dalam agenda hari pertama berkantor, Presiden Lee tiba di gedung utama Cheong Wa Dae dan menggelar pertemuan pagi santai (tea time) bersama para staf senior. Momen tersebut akan dibuka untuk peliputan media. Setelah itu, Presiden Lee dijadwalkan mengunjungi Pusat Manajemen Krisis Nasional yang berada di kompleks Cheong Wa Dae untuk meninjau kesiapsiagaan keamanan.

Kantor Kepresidenan Republik Korea telah mempersiapkan kembalinya Presiden Lee ke Cheong Wa Dae sejak segera setelah pelantikannya. Proses pemindahan fasilitas kerja dimulai secara penuh pada tanggal 9 Desember 2025 dan diselesaikan dalam waktu sekitar tiga minggu. Dinas Pengamanan Presiden juga telah merampungkan pemeriksaan keamanan bersama Badan Intelijen Nasional serta aparat militer dan kepolisian.

sofiakim218@korea.kr

konten yang terkait