Presiden Yoon Suk Yeol memberikan pidato sambutan pada Rapat Regional Indo-Pasifik KTT Demokrasi kedua yang digelar pada bulan Maret tahun 2023 di Hotel Silla, Jung-gu, Seoul. (Kang Min Seok, Kantor Kepresidenan Republik Korea)
Penulis: Yoo Yeon Gyeong
Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Demokrasi ketiga akan digelar pada tanggal 18-20 Maret di Korea.
Menurut Kantor Kepresidenan pada tanggal 20 Februari, Korea akan menyelenggarakan sesi paripurna, rapat tingkat menteri, dan lokakarya dengan tema yang berjudul "Demokrasi untuk Generasi Masa Depan" selama periode tersebut.
Pada tanggal 18 Maret yang merupakan hari pertama konferensi, rapat tingkat menteri dan meja bundar pakar akan digelar.
Pada tanggal 19 Maret, acara-acara seperti diskusi topik dan lokakarya yang dipimpin oleh masyarakat sipil di dalam serta luar Korea diselenggarakan.
Pada tanggal 20 Maret, sesi paripurna KTT yang dihadiri para pemimpin negara-negara akan digelar secara daring.
KTT Demokrasi merupakan konferensi yang diluncurkan pada tahun 2021 di bawah kepemimpinan Presiden AS, Joe Biden untuk memperkuat persatuan kubu demokrasi dalam menghadapi tantangan seperti munculnya otoritarianisme global.
Lebih dari 110 negara, termasuk Korea, berpartisipasi dalam KTT pertama yang digelar pada bulan Desember tahun 2021. Lebih dari 120 negara berpartisipasi dalam KTT kedua yang diadakan pada bulan Maret tahun 2023.
Pada bulan Maret tahun 2023, Korea menyelenggarakan KTT Demokrasi kedua bersama dengan Amerika Serikat, Belanda, Zambia, dan Kosta Rika.
dusrud21@korea.kr