Para mahasiswa internasional terlihat sedang mendengarkan presentasi peserta Lomba Pidato Bahasa Korea untuk Orang Asing ke-30. Acara tersebut digelar pada tanggal 5 Januari 2024 di Universitas Wanita Ewha, Seodaemun-gu, Seoul. (Yonhap News)
Penulis: Gil Kyuyoung
Total penduduk asing yang tinggal di Korea berjumlah sekitar 2,46 juta orang. Angka itu merupakan jumlah tertinggi dalam sejarah.
Menurut Status Penduduk Asing di Pemerintah Daerah pada Tahun 2023 yang diumumkan oleh Kementerian Dalam pada tanggal 24 Oktober 2024, jumlah total penduduk asing yang tinggal di Korea selama lebih dari 90 hari per bulan November 2023 adalah 2.459.542 orang. Proporsi penduduk asing dalam total populasi mencapai 4,8% atau lebih besar dari populasi Daegu.
Orang yang tidak berkewarganegaraan Korea berjumlah 1.935.150 orang dan orang yang memperoleh kewarganegaraan Korea berjumlah 234.506 orang, Jumlah anak warga negara asing yang lahir di Korea sebanyak 289.886 orang.
Kementerian Dalam Negeri menganalisis bahwa jumlah pekerja asing dan pelajar internasional masing-masing meningkat sebesar 67.111 orang (16.6%) dan 16.932 orang(8.9%) dibandingkan tahun sebelumnya. Hal itu mendorong peningkatan total jumlah penduduk asing secara keseluruhan.
Wilayah dengan jumlah penduduk asing terbanyak adalah Gyeonggi (809.801 orang), diikuti Seoul (449.014 orang), Incheon (160.859 orang), Chungcheongnam (155.589 orang), dan Gyeongsangnam (150.643 orang).
Informasi lebih lanjut mengenai status penduduk asing dapat ditemukan di situs web Kementerian Dalam Negeri (www.mois.go.kr).
Direktur Jenderal Kementerian Dalam Negeri Kim Min-jae berkata, "Penduduk asing telah menjadi anggota utama masyarakat Korea dengan 4,8% dari total populasi. kami akan bekerja sama dengan kementerian terkait dan pemerintah daerah agar penduduk asing dapat menetap di setiap daerah tanpa mengalami kesulitan."
gilkyuyoung@korea.kr