Sosial

2023.07.12

Royal Borough of Kingston upon Thames di London, Inggris menetapkan tanggal 22 November sebagai Hari Kimci untuk pertama kalinya di Eropa. (Tangkap dari situs web Distrik Kingston)

Royal Borough of Kingston upon Thames di London, Inggris menetapkan tanggal 22 November sebagai Hari Kimci untuk pertama kalinya di Eropa. (Tangkapan layar dari situs web Distrik Kingston)



Penulis: Yun Dahee

Hari Kimci ditetapkan untuk pertama kalinya di Eropa.

Dewan Royal Borough of Kingston upon Thames di London, Inggris menggelar rapat pada tanggal 11 Juli (waktu setempat) dan mengesahkan agenda dengan suara bulat untuk menetapkan 22 November sebagai Hari Kimci. Hal ini dilaporkan oleh Yonhap News dan media Korea lainnya pada tanggal 12 Juli.

Kelompok Partai Demokrat Liberal dari Dewan Distrik Kingston memperkenalkan dalam proposal Hari Kimci, "Distrik Kingston ada wilayah yang dihuni oleh warga Korea terbesar di Eropa dan tahun ini adalah tahun peringatan 140 tahun hubungan diplomatik Korea-Inggris."

"Kimci berfungsi sebagai peran utama dalam kuliner dan budaya Korea. Peningkatan minat terhadap budaya Korea atau Hallyu di seluruh dunia membuka banyak peluang bagi Distrik Kingston," lanjutnya.

"Saya berharap Hari Kimci akan memperdalam persahabatan antara komunitas kita, meningkatkan pemahaman warga Inggris tentang budaya Korea, serta memperkuat kerja sama kedua negara," katanya.

Pada resepsi yang diadakan sebelum rapat, Duta Besar Korea untuk Inggris Yoon Yeo-cheol mengungkapkan rasa terima kasihnya untuk penetapan Hari Kimci dan berkata, "Kimci akan menjadi bumbu persahabatan kita."

Sebelumnya, Distrik Kingston mengumumkan pada bulan Januari tahun ini bahwa mereka akan menetapkan Hari Kimci.

Pemerintah Korea telah menetapkan tanggal 22 November 2020 sebagai Hari Kimci sebagai hari peringatan resmi. Tanggal 22 November memiliki arti bahwa membuat kimci pada bulan November menjelang musim dingin serta kimci tersebut memiliki 22 manfaat.

daheeyun@korea.kr

konten yang terkait