Wartawan Kehormatan

2024.06.28

Membaca artikel ini dalam bahasa yang lain
  • 한국어
  • English
  • 日本語
  • 中文
  • العربية
  • Español
  • Français
  • Deutsch
  • Pусский
  • Tiếng Việt
  • Indonesian

Penulis: Wartawan Kehormatan Monthi Rosselini dari Indonesia

Foto diambil pada 16 Juni 2024, Logo Olimpiade terpampang di Menara Eiffel yang dikenal sebagai ikon kota Paris. (Monthi Rosselini)

Foto diambil pada 16 Juni 2024, Logo Olimpiade terpampang di Menara Eiffel yang dikenal sebagai ikon kota Paris. (Monthi Rosselini)


Sekitar sebulan lagi, Olimpiade Paris 2024 akan segera berlangsung. Pesta olahraga empat tahunan ini sudah banyak dinantikan oleh pecinta olahraga di seluruh dunia. Seluruh mata akan tertuju ke Kota Paris, kota yang terkenal dengan sebutan kota cahaya dengan adanya Olimpiade Paris 2024 yang akan diadakan pada 26 Juli hingga 11 Agustus 2024 nanti.

Upacara pembukaan Olimpiade Paris 2024 rencananya akan menampilkan sekitar lebih dari 10.500 orang atlet dari seluruh dunia di Sungai Seine. Berbeda pada upacara pembukaan Olimpiade sebelumnya, kali ini upacara diadakan secara terbuka dan dapat diakses oleh seluruh lapisan masyarakat.

Berdasarkan informasi yang terdapat di situs resmi Olimpiade, tradisi parade pembukaan Olimpiade Paris akan dimulai dari Jembatan Austerlitz dengan menempuh rute mengikuti aliran Sungai Seine dari timur ke barat sepanjang 6 kilometer. Para atlet yang menaiki perahu parade akan melewati beberapa venue Olimpiade, termasuk Parc Urbain La Concorde, Esplanade des Invalides, Grand Palais, dan terakhir Jembatan Iéna di mana parade akan berhenti sebelum upacara final di Trocadero.

Spanduk Olimpiade tersebar di seluruh penjuru kota Paris, termasuk di kawasan monumen Arc de Triomphe. (Monthi Rosselini)

Spanduk Olimpiade tersebar di seluruh penjuru kota Paris, termasuk di kawasan monumen Arc de Triomphe. (Monthi Rosselini)


Tahun ini tercatat sekitar 45 cabang olahraga akan dipertandingkan di Olimpiade Paris 2024 dan akan diikuti oleh berbagai negara, salah satunya adalah Korea. Dilansir dari laman Korea.net, Komite Olahraga dan Olimpiade Korea (KOC) pada tanggal 17 April 2024 mengadakan acara "One Team! One Dream!" untuk menyambut penyelenggaraan olimpiade di Champion House, Pusat Pelatihan Atlet Nasional Jincheon, Provinsi Chungcheongbuk. Disebutkan juga bahwa Timnas Korea menetapkan target lima hingga enam medali emas dan mampu menyelesaikan olimpiade dalam posisi 15 besar.

Cabang olahraga panahan adalah cabang olahraga unggulan Korea yang sering meraih medali emas. (Korea.net Flickr)

Cabang olahraga panahan adalah cabang olahraga unggulan Korea yang sering meraih medali emas. (Korea.net Flickr)


Di Olimpiade Paris 2024 tahun ini, Korea akan kembali mengirim atlet-atletnya dari berbagai cabang olahraga, termasuk di antaranya cabang olahraga unggulan Korea yaitu panahan yang pada Olimpiade 2020 lalu telah berhasil membawa pulang empat medali emas untuk Korea. Tahun ini atlet panahan Korea yang akan berlaga di Olimpiade Paris 2024 adalah Kim Woojin, Kim Je Deok, Lee Wooseok dari panahan putra, serta Lim Sihyeon, Jeon Hunyoung, Nam Suhyeon dari panahan putri.

Panahan dikenal sebagai cabang olahraga unggulan Korea di Olimpiade. Foto di atas adalah foto ketika tim panahan Korea memenangkan medali emas pada Olimpiade London 2012. (Korea.net Flickr)

Panahan dikenal sebagai cabang olahraga unggulan Korea di Olimpiade. Foto di atas adalah foto ketika tim panahan Korea memenangkan medali emas pada Olimpiade London 2012. (Korea.net Flickr)


Pada kesempatan yang berbeda, penulis berhasil terhubung dengan atlet wanita yang mewakili Korea pada cabang olahraga judo, yaitu Yoon Hyun-ji. Ia mengonfirmasi melalui pesan singkat kepada penulis bahwa dirinya turut berpartisipasi membawa nama Korea pada Olimpiade Paris 2024. Wanita kelahiran 14 Februari 1994 ini sebelumnya telah berhasil meraih piala emas pada Asian Championship 2021 Bishkek di Kyrgyztan dan IJF Grand Prix 2022 Almanda di Portugal. Penulis pun menyampaikan dukungannya secara langsung dan berharap pada Olimpiade Paris 2024 ini, Yoon juga dapat menyumbangkan medali untuk Korea.

Berdasarkan pengamatan penulis, kini di kota Paris terlihat sudah banyak terpampang poster, bendera, dan informasi Olimpiade Paris hampir di setiap sudut kota, termasuk adanya suvenir karakter Olympic Phryge, maskot resmi Olimpiade Paris 2024 yang tersedia di beberapa toko di kota Paris. Karakter lucu ini terinspirasi dari bentuk topi tradisional Frigia kecil (Phrygian) dengan dominasi tiga warna bendera Prancis.

Maskot Olympic Phryge desainnya sangat unik karena terinspirasi dari bentuk topi tradisional Frigia dengan dominasi 3 warna bendera Prancis yaitu merah, putih, dan biru. (Monthi Rosselini)

Maskot Olympic Phryge desainnya sangat unik karena terinspirasi dari bentuk topi tradisional Frigia dengan dominasi 3 warna bendera Prancis yaitu merah, putih, dan biru. (Monthi Rosselini)


Informasi persiapan Tim Nasional Korea dan cabang olahraga yang akan berlaga di Olimpiade Paris 2024 dapat dilihat di situs resmi Komite Olahraga dan Olimpiade Korea di www.sports.or.kr, sementara informasi mengenai Olimpiade Paris 2024 dapat dilihat di situs www.olympics.com.

Mari bersama kita dukung kelangsungan Olimpiade Paris 2024 yang sebentar lagi akan segera dilaksanakan. Dukung Korea untuk dapat mencetak prestasi dan meraih banyak medali di pesta olahraga dunia ini.


margareth@korea.kr

*Artikel ini ditulis oleh Wartawan Kehormatan Korea.net. Wartawan Kehormatan merupakan komunitas masyarakat dunia yang menyukai Korea dan membagikan minat mereka terhadap Korea dalam bentuk tulisan.

konten yang terkait