Kebudayaan

2023.10.27




Penulis: Choi Jin-woo
Video: Kantor Sekretariat Perdana Menteri Korea

Perdana Menteri Han Duck-soo memperkenalkan video wawancara para penduduk asing yang mendukung penyelenggaraan World Expo 2030 di Kota Busan. Video ini dirilis sebulan menjelang penentuan kota tuan rumah World Expo 2030.

Melalui akun Facebook-nya, PM Han mengungkapkan pada tanggal 26 Oktober, "Para penduduk asing di Korea yang berasal dari berbagai negara telah menyampaikan dukungan mereka kepada Kota Busan agar bisa menjadi tuan rumah World Expo 2030. Saat mendengar mereka mendukung Korea, saya merasa bahwa Busan Expo akan bisa menjadi sebuah platform yang menghubungan Korea dan masa depan negara mereka."

Video tersebut dibuka dengan dukungan dari Mafo Laure, seorang penyanyi pansori kelahiran Kamerun yang saat ini sedang berkuliah di Korea National University of Arts jurusan pansori. Ia mencintai pansori setelah pertama kali mengetahui pansori lewat KCC (Korean Cultural Center) Prancis.

Seorang mahasiswi pascasarjana asal Jerman juga menyampaikan hubungan erat antara Korea dengan Jerman.

Ade Triana Lolita Sari yang berasal dari Indonesia mengungkapkan, "Indonesia bisa belajar banyak dari pengalaman Korea yang sudah pernah memindahkan ibu kota administrasinya. Busan Expo bisa menjadi tempat untuk mendiskusikan masalah-masalah terkait dengan ibu kota negara.

Mario yang berasal dari Mozambik berkata, "Permasalahan lingkungan seperti pemanasan global tidak bisa diselesaikan oleh satu negara saja. Oleh karena itu, hal tersebut harus terus diangkat dan dibahas dalam acara-acara internasional, seperti World Expo."

PM Han menyatakan, "Tak hanya mereka berempat saja, para penduduk asing dari Azerbaijan, Kongo, Peru, dan sebagainya juga ikut mendukung Kota Busan. Jaringan dan pemahaman mendalam mengenai Korea yang terbentuk berkat proses pengajuan Kota Busan sebagai kandidat rumah ini, telah menjadi warisan masa depan berharga untuk Korea."

Tuan rumah World Expo 2030 akan ditentukan melalui Sidang Umum ke-173 Bureau International des Expositions (BIE) yang akan digelar pada tanggal 28 November di Paris, Prancis.


paramt@korea.kr

konten yang terkait