Kebudayaan

2023.07.11

Poster resmi Korean Literature Review Contest yang diselenggarakan oleh LTI. (LTI)

Poster resmi Korean Literature Review Contest yang diselenggarakan oleh LTI. (LTI)



Penulis: Yoo Yeon Gyeong

LTI (Literature Translation Institute of Korea) mengungkapkan pada tanggal 10 Juli bahwa Korean Literature Review Contest tahun 2023 telah dibuka.

Siapa pun pembaca sastra Korea yang sudah berusia di atas 14 tahun dan tidak memiliki kewarganegaraan Korea bisa mengikuti kompetisi ini. Peserta bisa membaca salah satu dari buku-buku yang telah dipilih oleh LTI lalu membuat ulasan dalam bentuk tulisan, gambar, atau video.

Bahasa yang digunakan untuk kompetisi tahun ini adalah bahasa Inggris, Mandarin, Indonesia, Arab, dan Spanyol. Bahasa yang terpilih adalah bahasa yang memiliki potensi penyebaran sastra Korea atau bahasa dari negara yang menunjukkan minat tinggi pada hallyu.

Buku-buku yang bisa dipilih oleh para peserta antara lain adalah Whale oleh Cheon Myeong-kwan, Concerning My Daughter oleh Kim Hye-jin, If We Can’t Go at the Speed of Light oleh Kim Choyeop, School Nurse Ahn Eunyoung oleh Chung Serang, dan Hope Is Lonely oleh Kim Seung-hee.

Peserta boleh mengumpulkan ulasan satu buku dalam berbagai bentuk yang berbeda. Misalnya, mengirimkan satu ulasan Whale masing-masing dalam bentuk tulisan, gambar, dan foto.

Akan tetapi, peserta tidak diperbolehkan mengirimkan beberapa ulasan untuk satu buku yang sama dalam satu bentuk yang sama. Misalnya, peserta mengirimkan lima ulasan Whale dalam bentuk tulisan, maka pengiriman ulasan tersebut tidak akan diterima oleh panitia.

Peserta hanya boleh menulis ulasan buku tersebut melalui usaha sendiri, tanpa dibantu oleh orang lain maupun AI (kecerdasan buatan).

Karya ulasan akan diterima pada tanggal 10 Juli hingga 30 September 2023. Pemenang akan diumumkan pada tanggal 24 Oktober 2023. Pemenang utama dalam setiap kategori (tulisan, gambar, atau video) akan mendapatkan hadiah trip gratis ke Korea. Pemenang lainnya (120 orang) dalam setiap bahasa dan kategori akan mendapatkan hadiah tablet PC, e-book reader, dan Amazon gift card.

Para peserta bisa mengikuti kompetisi ini dengan mengunggah karya mereka terlebih dahulu di media sosial masing-masing, kemudian memasukkan informasi pribadi dan tautan karya terkait ke situs web kompetisi.


dusrud21@korea.kr

konten yang terkait