Kebudayaan

2023.04.05

KOCIS berencana untuk menyelenggarakan berbagai pameran dan pertunjukan seni budaya Korea di 15 negara untuk mempromosikan kebudayaan Korea. Hal ini dimulai melalui Hangeul Design Project yang akan diselenggarakan pada tanggal 4 April (waktu setempat) di Warsawa, Polandia. Foto di atas menunjukkan pertunjukan Scent of Ink yang ditampilkan di Teater Nasional Korea.

KOCIS berencana untuk menyelenggarakan berbagai pameran dan pertunjukan seni budaya Korea di 15 negara untuk mempromosikan kebudayaan Korea. Hal ini dimulai melalui Hangeul Design Project yang akan diselenggarakan pada tanggal 4 April (waktu setempat) di Warsawa, Polandia. Foto di atas menunjukkan pertunjukan Scent of Ink yang ditampilkan di Teater Nasional Korea.



Penulis: Wu Jinhua
Foto: KOCIS

Pameran dan pertunjukan seni budaya Korea berkualitas tinggi akan diselenggarakan di 15 negara.

KOCIS (Dinas Kebudayaan dan Informasi Korea) mengungkapkan pada tanggal 4 April bahwa lima buah pameran dan pertunjukan yang mewakili seni budaya Korea akan ditampilkan di berbagai kota di dunia mulai April 2023 hingga Maret 2024. KOCIS merupakan lembaga yang berada di bawah naungan Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata.

Museum dan beberapa lembaga negara bekerja sama dengan KCC (Korean Cultural Center) akan menyelenggarakan tiga pertunjukan dan dua pameran di 15 negara. Pertunjukan yang akan diselenggarakan adalah Scent of Ink, Double Bill, dan K-Maestro. Pameran yang akan ditampilkan adalah Hangeul Design Project dan Pameran Lukisan Polikrom Korea.

Pameran dan pertunjukan ini akan digelar secara bergiliran di 15 kota yang berada di 14 negara di dunia, seperti Polandia, Jerman, dan Austria. Selain wilayah Eropa, pameran dan pertunjukan ini juga akan digelar di Asia dan Amerika.

Hangeul Design Project adalah sebuah pameran yang diselenggarakan oleh Museum Hangeul Nasional untuk mempromosikan budaya hangeul ke seluruh dunia. Pameran ini telah diselenggarakan sebanyak empat kali sejak tahun 2016. Karakteristik pameran tersebut adalah hangeul yang digunakan di berbagai karya seni dan konten industri. Pameran ini akan diselenggarakan di Polandia serta menjadi awal dari penyelenggaraan pameran dan pertunjukan seni budaya Korea di seluruh dunia.

Untuk menyambut Hangeul Design Project, KCC Polandia telah menyelenggarakan upacara pembukaan pada tanggal 4 April lalu. Pameran tersebut akan diselenggarakan mulai tanggal 5 April hingga 31 Mei. Pengunjung bisa melihat prinsip dasar hangeul melalui pameran tersebut, serta sekitar 30 karya yang menggunakan hangeul pada grafik, furnitur, replika relik, dan media.

Tahun ini merupakan tahun pertama pertunjukan dan pameran tersebut diadakan melalui proyek KCC.

Direktur Divisi Promosi Kebudayaan Global KOCIS, Kim Nana berkata, "Kami berusaha untuk memperlihatkan kepada masyarakat dunia berbagai macam karya seni budaya Korea berkualitas terbaik. Hal ini berkat permintaan terkait konten kebudayaan Korea yang terus meningkat."

Informasi lebih lanjut mengenai Pameran Hangeul Design Project dapat dilihat melalui laman resmi KCC Polandia dalam bahasa Korea dan Polandia.

Hangeul, from ㄱ to ㅎ karya Ham Younghoon yang dibuat pada tahun 2019. Kaya ini merupakan salah satu karya yang dipamerkan dalam Hangeul Design Project.

"Hangeul, from ㄱ to ㅎ" karya Ham Younghoon yang dibuat pada tahun 2019. Kaya ini merupakan salah satu karya yang dipamerkan dalam Hangeul Design Project.


Poster Pameran Hangeul Design Project.

Poster Pameran Hangeul Design Project.


jane0614@korea.kr

konten yang terkait