Menteri Kelautan dan Perikanan Kang Do Hyung terlihat sedang memberikan pengarahan terkait penyelenggaraan Our Ocean Conference pada tanggal 21 April 2025 di Kantor Pemerintahan Sejong. (Kementerian Kelautan dan Perikanan)
Penulis: Yoo Yeon Gyeong
Kementerian Kelautan dan Perikanan mengungkapkan pada tanggal 21 April 2025 bahwa Our Ocean Conference (OOC) akan digelar pada tanggal 28-30 April 2025 di Busan.
OOC merupakan pertemuan internasional dalam bidang kelautan. Berbagai pejabat penting dalam bidang kelautan berkumpul setiap tahunnya untuk mendiskusikan isu-isu terkini dalam bidang kelautan dan mengumumkan komitmen nyata yang akan dilakukan.
2.300 orang dari 100 negara akan hadir dalam OOC kali ini yang terdiri dari menteri-menteri kelautan dari seluruh dunia, utusan khusus PBB (Perserikatan Bangsa-bangsa) dalam bidang kelautan, serta petinggi-petinggi organisasi nirlaba dan perusahaan global dalam bidang kelautan.
Agenda khusus dalam OOC kali ini adalah "Digital Oceans." Para pejabat yang hadir akan mendiskusikan enam buah subagenda, yaitu Area Perlindungan Laut, industri perikanan yang berkelanjutan, polusi laut, perubahan iklim, keamanan laut, dan ekonomi laut.
Korea merupakan sebuah negara yang secara terpadu mengurus administrasi dalam bidang kelautan, seperti transportasi laut, perikanan, dan pelabuhan.
Oleh karena itu, Korea akan memperkenalkan Korea Blue Action Plan yang berisi lebih dari 70 komitmen nyata Korea yang dibuat berdasarkan pengalaman dan hasil yang telah dicapai Korea.
Setelah OOC selesai digelar, kementerian akan mengadakan Pertemuan Menteri Kelautan APEC (Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik) dari tanggal 30 April hingga 1 Mei 2025 di Busan.
dusrud21@korea.kr