Penulis: Yoon Seungjin
Foto: Yonhap News
Korea mampu terus meraih medali emas pada hari kesepuluh penyelenggaraan Asian Games Hangzhou pada tanggal 3 Oktober lalu. Pada hari itu, Korea berhasil meraih satu medali emas, tiga medali perak, dan dua medali perunggu.
Dari cabang olahraga go, Korea berhasil mengungguli Tiongkok di babak final beregu putra dengan skor 4-1. Timnas Korea untuk go beregu putra terdiri dari Park Jeong Hwan, Kim Myunghyun, Shin Jinseo, Shin Minjun, Byeon Sangil, dan Lee Ji Hyun.
Korea kalah dari Tiongkok pada babak final cabor go beregu putri dengan skor 1-2 sehingga meraih medali perak. Tim tersebut terdiri dari Choi Jeong, Oh Yujin, dan Kim Eunji.
Tim canoe sprint beregu putra berhasil mempersembahkan medali perak dengan meraih posisi kedua pada babak final tim kayak empat orang dengan jarak 500 meter. Babak final tersebut diselenggarakan di Fuyang Water Sports Center dengan tim yang beranggotakan Cho Gwanghee, Jo Hyunhee, Jang Sangwon, dan Jeong Juhwan.
Tim canoe sprint beregu putri juga berhasil mempersembahkan medali perak dengan meraih posisi kedua di babak final. Tim tersebut terdiri dari Choi Ran, Lee Halin, Lee Hansol, dan Jo Shinyoung.
Lee Jeongtae, Kim Kukyoung, Lee Jaeseong, dan Ko Seunghwan berhasil meraih medali perunggu pada cabor lari estafet 4x100 meter putra pada babak final yang digelar di Hangzhou Olympic Sports Centre Stadium. Korea akhirnya meraih medali lari estafet beregu pria kembali setelah menunggu 37 tahun.
Yi Jaegyeong berhasil menduduki peringkat ketiga pada babak final loncat indah papan tiga meter putra yang digelar di Hangzhou Olympic Sports Center Aquatic Sports Arena.
Hingga tanggal 3 Oktober, Korea berhasil meraih peringkat ketiga klasemen dengan 32 medali emas, 42 medali perak, dan 65 medali perunggu. Tiongkok menempati posisi pertama (161 emas, 90 perak, 46 perunggu) dan Jepang menempati posisi kedua (33 emas, 47 perak, 50 perunggu).