Sosial

2024.11.18

Emblem resmi KTT (Konferensi Tingkat Tinggi) APEC (Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik) telah diumumkan pada AMM (APEC Ministerial Meeting) tahun 2024 yang digelar pada tanggal 14 November 2024 (waktu setempat) di Peru. KTT APEC pada tahun 2025 akan digelar di Kota Gyeongju, Provinsi Gyeongsangbuk. (Kementerian Luar Negeri)

Emblem resmi KTT (Konferensi Tingkat Tinggi) APEC (Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik) telah diumumkan pada AMM (APEC Ministerial Meeting) tahun 2024 yang digelar pada tanggal 14 November 2024 (waktu setempat) di Peru. KTT APEC pada tahun 2025 akan digelar di Kota Gyeongju, Provinsi Gyeongsangbuk. (Kementerian Luar Negeri)



Penulis: Xu Aiying

Emblem resmi KTT (Konferensi Tingkat Tinggi) APEC (Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik) telah diumumkan. KTT APEC tahun 2025 akan digelar di Kota Gyeongju, Provinsi Gyeongsangbuk.

Kementerian Luar Negeri mengungkapkan pada tanggal 15 November 2024 bahwa panitia penyelenggara KTT APEC mengumumkan emblem resmi pada AMM (APEC Ministerial Meeting) tahun 2024. Pertemuan tersebut digelar pada tanggal 14 November 2024 (waktu setempat) di Peru.

Emblem tersebut dirancang untuk melambangkan tema dan tugas utama KTT dan menunjukkan keindahan tradisional budaya Korea. Tema dan tugas utama KTT tahun 2025 adalah "Building a Sustainable Tomorrow-Connect, Innovate, Prosper)."

Emblem tersebut menggunakan motif kupu-kupu yang berkontribusi pada kemakmuran ekosistem. Ini melambangkan bahwa kupu-kupu akan menghubungkan negara-negara anggota APEC dan kawasan untuk menyejahterakan komunitas kerja sama ekonomi Asia Pasifik dan membawa inovasi dan perubahan.

Sumaksae yang merupakan salah satu dari harta karun nasional Korea, digambarkan sebagai ilustrasi di sebelah kanan emblem untuk menunjukkan keindahan tradisional budaya Korea.

Sumaksae merupakan genting bermotif yang berada di ujung bangunan-bangunan berkayu. Motif-motif yang ada antara lain adalah awan, teratai, naga, dan sebagainya.

Salah satu sumaksae yang paling terkenal adalah sumaksae bermotif wajah dari Gyeongju yang dijuluki sebagai 'senyum dari Silla'. Ilustrasi genting dalam emblem bermakna sambutan dari Kota Gyeongju yang merupakan ibu kota Dinasti Silla (57 SM s/d 935 M).

Emblem tersebut akan digunakan untuk berbagai materi tentang acara resmi KTT APEC tahun 2025 dan acara tambahan.


xuaiy@korea.kr

konten yang terkait