Sosial

2024.10.22

Incheon International Airport Corporation mengungkapkan pada tanggal 21 Oktober 2024 bahwa jumlah penumpang Bandara Internasional Incheon pada kuartal III 2024 mencapai 18.156.842 orang. Foto di atas menunjukkan suasana pintu keberangkatan Terminal 1 Bandara Internasional Incheon pada tanggal 13 Oktober 2024. (Incheon International Airport Corporation)

Incheon International Airport Corporation mengungkapkan pada tanggal 21 Oktober 2024 bahwa jumlah penumpang Bandara Internasional Incheon pada kuartal III 2024 mencapai 18.156.842 orang. Foto di atas menunjukkan suasana pintu keberangkatan Terminal 1 Bandara Internasional Incheon pada tanggal 13 Oktober 2024. (Incheon International Airport Corporation)



Penulis: Gil Kyuyoung

Jumlah penumpang Bandara Internasional Incheon memecahkan rekor tertinggi setelah dibuka untuk pertama kalinya pada tahun 2001.

Incheon International Airport Corporation mengungkapkan pada tanggal 21 Oktober 2024 bahwa jumlah penumpang Bandara Internasional Incheon pada kuartal III 2024 mencapai 18.156.842 orang.

Angka ini meningkat dibanding kuartal III 2019 yang mencapai angka 17.924.471 orang serta kuartal III 2023 yang mencapai 15.419.010 orang.

Pihak bandara memperkirakan bahwa rekor ini dapat tercapai berkat peningkatan jumlah penumpang pada musim liburan musim panas dan Chuseok, revitalisasi jalur penerbangan ke/dari Jepang dan Amerika, serta pemulihan penumpang jalur penerbangan ke/dari Tiongkok.

Berdasarkan jalur penerbangan, pengguna jalur penerbangan ke/dari Asia Tenggara mencapai 5.023.073 orang. Jumlah tersebut diikuti oleh Jepang dengan 4.391.793 orang, Tiongkok dengan 2.900.306 orang, Amerika dengan 1.791.340 orang, dan Asia Timur Laut dengan 1.720.141 orang.

Jalur penerbangan ke/dari Tiongkok bahkan mencatatkan pemulihan sebesar 79,8% dibanding kuartal III 2019 dan terus menunjukkan tren pemulihan.

CEO Incheon International Airport Corporation Lee Hag Jae berkata, "Kami akan memberikan layanan bandara yang lebih aman dan nyaman setelah proyek perluasan bandara tahap keempat selesai pada akhir tahun ini untuk menjawab permintaan peningkatan pengguna bandara."


gilkyuyoung@korea.kr

konten yang terkait