Sosial

2022.10.17

Patung imam Katolik pertama Korea, Santo Andreas Kim Taegon (1821-1846), akan dipasang di tembok luar Basilika Santo Petrus Vatikan. Foto di atas adalah potret Santo Andreas Kim Taegon. (Yonhap News)

Patung imam Katolik pertama Korea, Santo Andreas Kim Taegon (1821-1846), akan dipasang di tembok luar Basilika Santo Petrus Vatikan. Foto di atas adalah potret Santo Andreas Kim Taegon. (Yonhap News)



Oleh Lee Jihae

Patung imam Katolik pertama Korea, Santo Andreas Kim Taegon (1821-1846), akan dipasang di tembok luar Basilika Santo Petrus Vatikan.

Menurut Konferensi Waligereja Korea (CBCK) pada tanggal 17 Oktober, Kepala Kongregasi Para Imam, Lazarus You Heung-sik, memohon kepada Paus Fransiskus untuk memperingati 200 tahun kelahiran Santo Andreas Kim Taegon dengan memasang patungnya di Vatikan. Permohonan itu lalu disetujui oleh Paus Fransiskus.

Biaya pembuatan patung akan ditanggung oleh keuskupan Katolik Korea Selatan.

Kardinal Lazarus You Heung-sik sudah memulai persiapan pembangunan patung Santo Andreas Kim Taegon.

Patung Santo Andreas Kim Taegon akan dibangun di dinding batu yang berada di jalan menuju kubah Basilika Santo Petrus Vatikan.

Sosok Santo Andreas Kim Taegon dalam patung tersebut akan mengenakan jubah tradisional Korea dengan membentangkan tangannya, seakan menerima semua orang yang datang kepadanya. Patung tersebut akan dibuat oleh Han Jin-sup, pematung Korea Selatan yang lulus dari jurusan seni patung di Accademia di Belle Arti di Carrara.

CBCK mengungkapkan, "Kami berencana untuk membuat patung setinggi 3,77 m dengan menggunakan marmer dari Carrara, Italia. Kami belum menentukan tanggal peresmian."

Andreas Kim Taegon menjadi martir setelah mendedikasikan seluruh hidupnya untuk menyebarkan Katolik di Korea. Ia dikanonisasi sebagai santo oleh Paus Yohanes Paulus II pada tahun 1984. Ia merupakan santo pelindung gereja Katolik di Korea. Ia juga terpilih sebagai UNESCO Eminent Personalities tahun 2021.

jihlee08@korea.kr

konten yang terkait