Penulis: Lee Kyoung Mi
Taman Nasional Suncheonman dan Lahan Basah Suncheonman menjadi tempat wisata yang paling banyak dikunjungi wisatawan selama tahun 2023.
Menurut laman data Sistem Informasi dan Pengetahuan Pariwisata, jumlah wisatawan yang mengunjungi Taman Nasional Suncheonman dan Lahan Basah Suncheonman mencapai 7.781.426 orang pada tahun 2023.
Jumlah tersebut merupakan yang tertinggi di antara 2.752 tempat wisata yang ada di Korea. Laman data tersebut dikelola oleh Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata bersama dengan Institut Budaya dan Pariwisata Korea.
Jumlah wisatawan yang mengunjungi Taman Nasional Suncheonman dan Lahan Basah Suncheonman mencapai 2,67 juta orang pada tahun 2022 sehingga tempat wisata tersebut hanya menempati peringkat 9. Akan tetapi, jumlah wisatawan meningkat lebih dari 5,1 juta orang dalam satu tahun.
Pameran Taman Internasional Suncheonman yang digelar dari bulan April hingga Oktober 2023 lalu tersebut dianalisis berperan besar dalam menyumbang jumlah wisatawan.
Pameran tersebut mampu menunjukkan keindahan budaya taman Korea kepada dunia.
Tempat wisata berikutnya dengan jumlah pengunjung terbanyak adalah taman hiburan Everland yang berada di Kota Yongin (5.881.640 orang), diikuti oleh kompleks pameran KINTEX di Kota Goyang (5.840.252 orang).
Tempat-tempat wisata di Seoul meraih peringkat empat hingga enam, yaitu Istana Gyeongbokgung (5.579.905 orang), Lotte World (5.192.688 orang), dan Museum Nasional Korea (4.179.508 orang).
km137426@korea.kr