Kebudayaan

2024.08.29

Adegan dari Once and For All. Karya tersebut merupakan sebuah kolaborasi tari antara seniman Korea dan Amerika Serikat. (Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata)

Adegan dari Once and For All. Karya tersebut merupakan sebuah kolaborasi tari antara seniman Korea dan Amerika Serikat. (Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata)



Penulis: Koh Hyunjeong

Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata bersama Yayasan Korea untuk Pertukaran Budaya Internasional (KOFICE) mengungkapkan pada tanggal 29 Agustus 2024 bahwa mereka mempromosikan proyek bernama Kore·A·Round Culture. Proyek tersebut dibuat untuk mendukung kolaborasi antara seniman budaya Korea dan seniman budaya luar Korea.

Kementerian memulai proyek tersebut pada tahun 2023 untuk menemukan dan mendukung berbagai proyek kolaborasi antara seniman budaya Korea dan seniman budaya luar Korea. Kementerian bekerja sama dengan kedutaan luar negeri dan pusat kebudayaan di Korea.

Tahun 2024, kementerian menemukan dan mendukung total 12 proyek kolaboratif dengan berkolaborasi dengan sembilan negara, termasuk Brasil, Amerika Serikat, Kanada, Italia, Thailand, Turkiye, Ukraina, Singapura, dan Tiongkok.

Karya-karya yang memadukan budaya asing dan budaya Korea ditunjukkan dalam berbagai bidang, seperti pertunjukan, pameran, dan sastra.

Secara khusus, kementerian melaksanakan proyek kolaboratif dengan Kanada dan Italia untuk memperluas pertukaran antara kedua negara. Kanada dan Italia merayakan Tahun Pertukaran budaya 2024-2025.

Pada bulan September pertunjukan tari Body oleh seniman Kanada dan teater The Little Tiger for Korea oleh seniman Thailand ditunjukkan. Pada bulan Oktober konser jaz Korea-Italy Jazz Exchange dan Odesa Philharmonic Orchestra dan Pianis Kim Jun Hee yang bekerja sama dengan musisi Ukraina akan digelar.

Beberapa proyek kolaboratif juga dapat ditemui di negara-negara mitra.

Jadwal pertunjukan dan pameran dapat ditemukan di situs web proyek tersebut (https://www.korearoundculture.com/).

Direktur Jenderal Divisi Konten dan Hubungan Masyarakat Kementerian Kebudyaaan, Olahraga, dan Pariwisata Choi Bo-keun mengatakan, "Permintaan internasional terhadap kolaborasi dengan seniman Korea semakin meningkat."

Ia menambahkan, "Kami akan secara aktif mendukung karya-karya kolaborasi untuk menciptakan siklus yang baik yang membantu karya-karya tersebut menyebar ke luar Korea."

hjkoh@korea.kr

konten yang terkait