Kebudayaan

2024.05.02

Foto di atas menunjukkan sebagian dari pameran bertajuk Handshakes for Freedom yang digelar di gedung utama Cheong Wa Dae untuk memperingati dua tahun pembukaan Cheong Wa Dae untuk publik. Pemimpin dari berbagai negara yang digambarkan di dalam lukisan gulung berukuran besar tersebut dibuat dengan AI yang dilatih dengan menggunakan lukisan khas Korea. (Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata)

Foto di atas menunjukkan sebagian dari pameran bertajuk "Handshakes for Freedom" yang digelar di gedung utama Cheong Wa Dae untuk memperingati dua tahun pembukaan Cheong Wa Dae untuk publik. Pemimpin dari berbagai negara yang digambarkan di dalam lukisan gulung berukuran besar tersebut dibuat dengan AI yang dilatih dengan menggunakan lukisan khas Korea. (Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata)



Penulis: Lee Kyoung Mi

Berbagai acara budaya mulai dari pameran hingga konser musik digelar untuk memperingati dua tahun pembukaan Cheong Wa Dae untuk publik.

Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata bersama Yayasan Cheong Wa Dae mengungkapkan bahwa berbagai acara budaya khusus akan diselenggarakan untuk melihat kembali makna dan nilai-nilai pembukaan Cheong Wa Dae untuk publik.

Pameran khusus bertajuk "Handshakes for Freedom" akan digelar hingga tanggal 29 Juli mendatang. Pameran tersebut menganalisis ulang diplomasi Presiden Yoon Suk Yeol dengan pemimpin dari berbagai negara melalui seni media dengan menggunakan hadiah yang diterima dari pemimpin negara tersebut. Selama dua tahun terakhir, Presiden Yoon telah melakukan diplomasi dalam berbagai bidang, seperti ilmu pengetahuan, teknologi informasi, patriotisme, pertahanan negara, budaya, dan industri.

Selain itu, pameran bertajuk "Children Drawing Hope: The Exhibition of Ukrainian Children's Art" akan digelar hingga tanggal 3 Juni mendatang di Chunchugwan lantai dua. Pameran ini berisi lebih dari 150 buah lukisan yang menggambarkan kehidupan sehari-hari dan harapan anak-anak Ukraina selama mengalami perang.

Pameran gambar anak-anak ini dapat terlaksana berkat Presiden Yoon yang melihat gambar anak-anak saat mengunjungi pusat hak-hak asasi anak-anak pada bulan Juli 2023, saat Presiden Yoon mengunjungi Ukraina.

Konser musik bertajuk "Cheong Wa De yang bersama masyarakat, budaya Korea yang bertemu dunia (terjemahan tidak resmi) akan diselenggarakan pada tanggal 7 Mei mendatang di taman yang berada di depan gedung utama Cheong Wa Dae.

Pertunjukan musik mulai dari musik tradisional Korea, musik klasik barat, hingga K-pop akan ditampilkan di hadapan para tamu undangan. Lebih dari 400 buah undangan untuk masyarakat Korea terdiri dari orang-orang yang berjasa kepada negara, perwakilan masyarakat rentan, serta keluarga multikultural. Lebih dari 700 buah undangan untuk orang asing diberikan kepada para diplomat dan mahasiswa internasional yang berdomisili di Korea.

Berbagai acara seni budaya lainnya juga akan diselenggarakan di Cheong Wa Dae, seperti Festival Seni Pertunjukan Tradisional Korea, konser musik klasik keluarga, dan konser gala opera. Festival Seni Pertunjukan Tradisional Korea menampilkan berbagai seni tradisional Korea, seperti nongak (musik petani), jultagi (berjalan di atas tali), musik tradisional, dan talchum (tari topeng).

Seiring dengan semakin banyaknya wisatawan asing yang mengunjungi Cheong Wa Dae, laman resmi Cheong Wa Dae menambah layanan bahasa asing yang sebelumnya hanya dalam bahasa Inggris. Saat ini layanan bahasa asing yang ditambahkan adalah bahasa Jepang dan Mandarin.

Laman resmi Cheong Wa Dae juga memperkenalkan sistem reservasi baru bagi wisatawan asing dengan menggunakan surat elektronik.

Kementerian dan yayasan mengungkapkan, "Cheong Wa Dae yang sebelumnya merupakan kantor kepresidenan Republik Korea kini telah kembali ke tangan tokoh utama sejarah Republik Korea, yaitu rakyat. Kami akan berusaha agar Cheong Wa Dae yang memiliki makna sejarah ini bisa lebih dekat dengan masyarakat melalui identitas barunya."


km137426@korea.kr

konten yang terkait