Salah satu adegan dalam film Broker. (Situs web Filmfest München)
Oleh
Min Yea-Ji dan
Kim Seon Ah
Film
Broker memenangkan penghargaan utama di Festival Film Jerman ke-39 (Filmfest München).
Festival Film Munich mengumumkan di situs webnya pada tanggal 2 Juli (waktu setempat) bahwa
Broker telah memenangkan ARRI Award, penghargaan tertinggi dari festival film. Penghargaan ARRI Award merupakan penghargaan yang diberikan kepada salah satu dari sepuluh film yang masuk kompetisi Cinemasters Competition.
Juri berkata, “Film ini adalah sebuah perjalanan. Penuh dengan kerinduan, keputusan, dan jalan memutar. Terkadang jalan memutar ini adalah apa yang harus kita ikuti dalam hidup untuk menemukan diri kita sendiri dan satu sama lain."
Dia melanjutkan, “’Terima kasih karena kamu telah lahir' adalah dialog yang sulit dilihat dalam film. Jika semua karakter dalam film, baik kecil atau besar, berlapis-lapis secara kompleks, pecah pada saat yang sama, dan akhirnya berkembang dengan penuh kasih, maka itulah seni sinematik."
Disutradarai oleh Hirokazu Koreeda,
Broker menggambarkan perjalanan tak terduga dan istimewa dari mereka yang memiliki hubungan di sekitar kotak bayi. Song Kang-ho menjadi aktor Korea pertama yang memenangkan Aktor Terbaik di Festival Film Cannes untuk film ini. Aktor Korea seperti Kang Dong-won dan Bae Doo-na juga tampil dalam film ini.
Festival Film Munich, yang diadakan dari 23 Juni hingga 2 Juli, adalah festival film musim panas terbesar kedua di Jerman setelah Festival Film Berlin.
Poster film Broker. (CJ ENM)
jesimin@korea.kr