National Palace Museum of Korea menggelar pameran khusus bertajuk "Blooming Hwarot: Bridal Robes of the Joseon Royal Court." Para pengunjung bisa melihat sekitar seratus artefak yang dipamerkan di sini, termasuk sembilan potong hwarot.
Hwarot adalah pakaian pengantin wanita yang dikenakan oleh para wanita bangsawan pada masa Dinasti Joseon. Hwarot merupakan pakaian yang dibuat khusus di atas sutra berwarna merah serta melambangkan kebahagiaan dan umur panjang bagi pasangan suami istri yang menikah. Pakaian ini juga melambangkan awal baru bagi pasangan pengantin baru.
Periode |
15 September s/d 13 Desember 2023 |
---|---|
Lokasi |
National Palace Museum of Korea |
Transportasi |
Jalan kaki satu menit dari Stasiun Gyeongbokgung Pintu Keluar No. 5 (Jalur 3) |
Narahubung(TEL/FAX/Email) |
Tel: +82-2-3701-7500 |
Website |
https://www.gogung.go.kr/gogung/bbs/BMSR00002/view.do?boardId=5776&nextBoardId=&preBoardId=&menuNo=800040&gubunCd=&pageIndex=1 (bahasa Korea, Inggris, Mandarin, dan Jepang) |